UKM Pena Mandala ISI Denpasar Gelar Seminar Rancak Aksara 2.0

Oct 5, 2023 | Berita, Berita Kegiatan

Foto: Ketua UKM Pena Mandala Mohamad Farhan (kiri), Ketua Pelaksana Putu Arya Dhamma Nanda (kanan) bersama Wakil Rektor Bidang Akademik, Kemahasiswaan dan Alumni Dr. Anak Agung Gede Rai Remawa (dua dari kiri) dan narasumber, Dr. Ni Ketut Dewi Yulianti (dua dari kanan) dalam Seminar Rancak Aksara 2.0 di Ruang Vicon ISI Denpasar, Minggu (24/9).

Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Pena Mandala ISI Denpasar menggelar seminar bertajuk “Rancak Aksara 2.0” di Ruang Vicon ISI Denpasar, Minggu, 24 September 2023. Seminar diikuti 150 mahasiswa terdiri atas pengurus dan anggota UKM Pena Mandala serta mahasiswa ISI Denpasar lainnya.

Seminar didanai dari Dana Dipa ISI Denpasar 2023. Kegiatan ini dilaksanakan oleh tim, terdiri dari Ketua UKM Pena Mandala Mohamad Farhan, Ketua Pelaksana Putu Arya Dhamma Nanda, dan Panitia Pelaksana Ni Komang Sri Triyanthi Duryana.

Seminar bertema How to Improve Your Skill bertujuan untuk mengasah dan meningkatkan kemampuan mahasiswa dalam penyusunan karya tulis ilmiah. Selain itu, untuk meningkatkan kemampuan public speaking mahasiswa.

Seminar diawali sambutan ketua pelaksana dan ketua UKM Pena Mandala. Seminar dibuka oleh Wakil Rektor Bidang Akademik, Kemahasiswaan dan Alumni, Dr. Anak Agung Gede Rai Remawa. Pelatihan diikuti.

Foto: Pembukaan Seminar Rancak Aksara 2.0 oleh Wakil Rektor Bidang Akademik, Kemahasiswaan dan Alumni Dr. Anak Agung Gede Rai Remawa.

Tampil sebagai narasumber, Dr. Ni Ketut Dewi Yulianti, S.S., M.Hum dengan topik “Signifikasi Confidence dalam Public Speaking”. Dosen Program Studi Karawitan ISI Denpasar ini memaparkan strategi dalam menghadapi rasa takut ketika berbicara di depan publik. Dia juga memaparkan cara meningkatkan keberanian ketika berbicara.

Narasumber kedua, Dr. I Made Sujaya, S, S., M. Hum., memaparkan topik “Menulis Karya Tulis Ilmiah Bidang Seni”. Akademisi Universitas PGRI Mahadewa Indonesia ini menyampaikan teknik menulis karya tulis yang baik dan benar sesuai kaidah Bahasa Indonesia. Teknik ini penting bagi mahasiswa dalam mengerjakan tugas, seperti jurnal maupun karya tulis ilmiah lain. (ISIDps/Humas)

Berita Terkini

Kegiatan

Pengumuman

Artikel

KOMERSIALISASI PADA SENI PERTUNJUKAN BALI

Kiriman : Dr. Kadek Suartaya, S.S.Kar., M.Si. Abstrak Dinamika zaman yang terkait dengan gelombang transformasi budaya memunculkan perkembangan, pergeseran dan perubahan terhadap sendi-sendi kehidupan masyarakat Bali. Spesialisasi pada suatu bidang tertentu melahirkan...

Loading...