Eksistensi Seni Bebali: Drama Tari Gambuh Di Desa Batuan Gianyar Dalam Era Global

Jul 22, 2016 | Artikel

Kiriman : I Wayan Budiarsa (Dosen Program Studi  Tari FSP ISI Denpasar)

Abstrak

Drama tari Gambuh adalah sebuah drama tari klasik yang sudah sangat tua umurnya, dan keberadaannya telah menyebar dibeberapa daerah di Bali. Sebagai tarian istana di awal munculnya, membuat gambuh begitu kental dengan makna-makna, simbol, norma-norma, tingkat kehidupan keluarga istana yang tersirat melalui struktur pertunjukannya, alur cerita, nama tokoh/ peranan yang muncul, dari segi bahasa dialog, tata rias busana yang dikenakan, serta medium lainnya yang tentunya memberikan kesan agung dalam setiap penyajiannya. Setelah runtuhnya pengaruh feodal, gambuh tidak lagi mutlak dimiliki oleh keluarga istana, istana tidak lagi sebagai pengayom secara penuh, melainkan telah menjadi milik masyarakat umum, sehingga keberadaannya begitu sangat berarti di tengah-tengah kehidupan masyarakat Bali (Hindu) karena selalu dilibatkannya kesenian ini disetiap upacara-upacara piodalan di pura-pura besar maupun kecil. Di beberapa pura di Bali bahkan telah dibangun yang disebut dengan bale pagambuhan sebagai area khusus untuk pementasan drama tari ini.  Sumber  dari cerita gambuh adalah Malat/ Panji, diiringi oleh seperangkat gamelan pagambuhan dengan suling berukuran besar sebagai instrumen utamanya. Ucapan, dialog yang digunakan adalah bahasa Kawi dan bahasa Bali sesuai dengan peranan yang dibawakan. Beberapa desa yang sampai kini masih melestarikan drama tari gambuh antara lain; Desa Batuan, Desa Kedisan (Gianyar), Desa Pedungan (Denpasar), Desa Tumbak Bayuh (Badung), Desa Budha Keling (Karangasem), dan Nusa Penida (Klungkung).

Kata kunci: Gambuh, Eksistensi, Desa Batuan.

Abtract

The drama of the dance movements: is a classical dance drama that was already very old age, and its existence spread in some areas in Bali. As a court dance in the early emergence of, making movements: so thick with meanings, symbols, norms, level of family life the Palace implied through the structure of the show, the name of the character/role that appear, in terms of the language of dialogue, makeup worn clothing, as well as other medium which certainly gives the impression of songs in every serving. After the collapse of the influence of the feudal, absolute movements: it is no longer owned by the family court, the Palace is no longer as protect in full, but rather has become the property of the general public, so its existence is so very mean in the middle of the lives of the people of Bali (Hindu) because it always for this art every anniversary ceremonies in the temples and major. In some temples in Bali has even been built called bale pagambuhan as a special area for staging dance drama. The source of movements: is Malat/Panji, accompanied by a set of gamelan pagambuhan with large flute as his main instrument. Speech, dialogue is the Kawi language and the Balinese language corresponds to the role performed. Some villages that until now still preserve the drama of the dance movements: among others; The villages of Kedisan, Batuan Village (Gianyar), Pedungan Village (Denpasar), Tumbak Bayuh Village (Badung), Budha Keling Village (Karangasem), and Nusa Penida (Klungkung).

Key words: gambuh, existence, the village of Batuan.

Selengkapnya dapat unduh disini

Berita Terkini

Kegiatan

Pengumuman

Artikel

KOMERSIALISASI PADA SENI PERTUNJUKAN BALI

Kiriman : Dr. Kadek Suartaya, S.S.Kar., M.Si. Abstrak Dinamika zaman yang terkait dengan gelombang transformasi budaya memunculkan perkembangan, pergeseran dan perubahan terhadap sendi-sendi kehidupan masyarakat Bali. Spesialisasi pada suatu bidang tertentu melahirkan...

Loading...