Kunjungan Taipe National University of the Arts (TNUA)

Jul 17, 2014 | Berita

5Kiriman : Nyoman Lia Susanthi, SS., MA (Dosen PS. Film dan Televisi ISI Denpasar)

Foto : I Made Rai Kariasa, S.Sos

Guna mewujudkan visi ISI Denpasar sebagai pusat unggulan seni dan budaya yang bebasis kearifan local, berwawasan internasional, maka ISI Denpasr tak henti-hentinya mengepakkan sayap untuk menjalin kerjasama dengan berbagai pihak bain lokal, nasional maupun internasional. Salah satu realisasinya adalah pada hari Senin, tanggal 30 Juni 2014 bertempat di Gedung Natya Mandala ISI Denpasar, para pejabat struktural ISI Denpasar menerima kunjungan dari Taipe National University of the Arts (TNUA). Rombongan dari Taipe National University of the Arts (TNUA), dipimpin oleh Wan-Lee Chen selaku Chief Director, Center for Traditional Arts. Pihaknya mengaturkan terimakasih yang tak terhingga kepada ISI Denpasar yang telah menerima dengan baik kunjungan dari TNUA. Mereka berharap kerjasama ini dapat terus terjalin dikemudian hari. Rombongan yang berjumlah 27 orang memberikan workshop yang berjudul TAIWAN SAI yaitu teknik menarikan barong sai, dengan diiringi music PEI- KUAN.

9Workhop sehari ini diikuti oleh para mahasiswa sendratasik, yang terlihat sangat antusias mengikuti berbagai rangkaian acara workshop. Rombongan diterima oleh Pembantu Rektor IV ISI Denpasar mewakili Rektor ISI Denpasar. Dalam sambutannya PR IV, I Ketut Garwa, S.Sn., M.Sn menyambut positif kunjungan ini. “Tentu saja bukan hal yang mudah untuk mendapatkan kepercayaan seperti ini, selanjutnya adalah bagaimana menjaga kepercayaan itu agar hubungan kerjasama antara kedua belah pihak terus berjalan dengan baik” ujar I Ketut Garwa. Sebagi ungkapan terimakasih maka diserahkan souvenir dari ISI Denpasar kepada perwakilan dari Taipe National University of the Arts (TNUA) yang diakhiri dengan acara foto bersama.

10

Berita Terkini

Kegiatan

Pengumuman

Artikel

KOMERSIALISASI PADA SENI PERTUNJUKAN BALI

Kiriman : Dr. Kadek Suartaya, S.S.Kar., M.Si. Abstrak Dinamika zaman yang terkait dengan gelombang transformasi budaya memunculkan perkembangan, pergeseran dan perubahan terhadap sendi-sendi kehidupan masyarakat Bali. Spesialisasi pada suatu bidang tertentu melahirkan...

Loading...