Mahasiswa MIT ISI Denpasar Kembali Dari Malaysia

Feb 22, 2012 | Berita

Kiriman Dewi Yulianti, Dosen FSP.

Beberapa hari sebelumnya, tiga mahasiswa ISI Denpasar Sri Wahyuningsih (FSP), AAN.Gde Dhamata A.,dan Ilutfiatun (FSRD) yang mengikuti program MIT (Malaysia-Indoneisa-Thailand) Student mobility Program telah kembali dari Thamasat University Thailand, Selasa (21/2) dua orang mahasiswa program yang sama untuk Malaysia kembali ke kampus ISI Denpasar menemui Rektor ISI. Kedua mahasiswa pilihan tersebut adalah Aryo Agung Wibowo dari Jurusan Fotografi (FSRD) yang telah menyelesaikan studinya pada Jurusan Media Faculty of Art and Social, dan I Gede Suwidnya (FSP) pada Jurusan Cultural Center Faculty of Department of Music di University of Malaya. Aryo dan Suwidnya didampingi pembimbingnya Dewi Yulianti diterima Rektor di ruang kerjanya.

“Program ini adalah kerjasama pendidikan cetusan SEAMEO-RIHED yang dilaksanakan oleh 3 negara di Asia Tenggara; Malaysia-Indonesia-Thailand (MIT) sejak 2010 yang melibatkan perguruan tinggi masing-masing negara, dengan arah program meningkatkan mutu dan kualitas peserta didik melalui program pengiriman peserta didik ke perguruan tinggi di tiga negara tersebut diatas, di bawah arahan DITJEN DIKTI, dan diikuti 11 universitas yaitu ISI Denpasar, ISI Surakarta, UI, UAD,UK Maranatha, UBINUS, UNS, UNSRI, IPB, UGM,dan UPI,”papar Rektor ISI Denpasar, Prof. Dr. I Wayan Rai S.,M.A. didampingi PR I dan dekan dari kedua fakultas.

Aryo dan Suwidnya yang berada di Malaysia sejak 9/9/2011 telah menyelesaikan studi mereka dengan hasil membanggakan. “kami sangat berterima kasih kepada ISI Denpasar, Pak Rektor, serta para dosen yang telah membimbing kami, sehingga kami bisa mendapatkan kesempatan emas untuk belajar banyak hal baru di Malaysia. Pengalaman ini tak kan pernah kami lupakan sepanjang hidup kami.,” paparnya bangga

Untuk program MIT 2012, ISI Denpasar kembali mendapatkan 5 quota, dan proses seleksi telah dilaksanakan, tinggal menunggu hasil pengumuman, yang mana pemenangnya akan diberangkatkan pada bulan Juli dan September mendatang. Banggalah ISI Denpasar yang telah terpilih dalam program MIT ini bersama 10 universitas lainnya dari ribuan universitas yang ada di Indonesia.

Berita Terkini

Kegiatan

Pengumuman

Artikel

KOMERSIALISASI PADA SENI PERTUNJUKAN BALI

Kiriman : Dr. Kadek Suartaya, S.S.Kar., M.Si. Abstrak Dinamika zaman yang terkait dengan gelombang transformasi budaya memunculkan perkembangan, pergeseran dan perubahan terhadap sendi-sendi kehidupan masyarakat Bali. Spesialisasi pada suatu bidang tertentu melahirkan...

Loading...