Senat ISI Denpasar Telah Memilih 3 Bakal Calon Rektor Periode 2013/2017

Oct 30, 2012 | Berita

  Kiriman: Nyoman Dewi Pebriyani, S.T., M.A. (Dosen PS Desain Interior).   
Bertempat di ruang sidang Rektorat Institut Seni Indonesia (ISI) Denpasar, selasa (23/10), Senat ISI Denpasar memilih 3 bakal calon Rektor periode 2013/2017 dari 4 calon rektor yang sudah mendaftar. Empat (4) calon yang mendaftar adalah Dr. I Gede Arya Sugiartha, S.SKar.,M.Hum; Dr. Dra. Ni Luh Sustiawati, M.Pd; Dr. Drs. I Gusti Ngurah Ardana, M.Erg; dan I Nyoman Catra, SST.,M.A. Sedianya anggota dewan Senat ISI Denpasar yang berjumlah 22 orang hadir memenuhi undangan pemilihan bakal calon rektor, namun satu orang berhalangan hadir, sehingga tepatnya 21 orang senat yang menggunakan hak suaranya dalam pemilihan dari 4 calon rektor menjadi 3 orang calon rektor ISI Denpasar.
Acara yang berlangsung secara damai dan tertib ini selanjutnya diadakan pemilihan secara pemungutan suara, dimana masing-masing senat diberikan secarik kertas untuk menuliskan 3 nama yang diunggulkan, kemudian direkapitulasi untuk memilih 3 calon terkuat. Adapun perolehan suara dari masing-masing calon adalah Dr. I Gede Arya Sugiartha, S.SKar.,M.Hum mendapat perolehan 21 suara; Dr. Dra. Ni Luh Sustiawati, M.Pd mendapat perolehan 20 suara; Dr. Drs. I Gusti Ngurah Ardana, M.Erg mendapat perolehan 19 suara, dan I Nyoman Catra, SST.,M.A  mendapat perolehan 3 suara, sehingga senat menyimpulkan 3 orang dengan suara tertinggi menjadi bakal calon Rektor ISI Denpasar untuk periode 2013-2017.
Rektor ISI Denpasar, Prof. Dr. I Wayan Rai S, M.A, yang dalam kesempatan ini turut hadir selaku dewan Senat ISI Denpasar mengungkapkan bahwa proses ini berjalan sangat lancar dan tertib administrasi. “Hasil dari pemilihan ini menunjukkan bagaimana intepretasi kepercayaan mereka kepada calon-calon yang diunggulkan, semoga pada proses selanjutnya akan berjalan lancar” tambahnya.
Kesediaan dan dukungan segenap pihak di lingkungan ISI Denpasar dalam menyukseskan acara ini terlihat dari atmosfer yang begitu bersahabat dan damai dalam proses pemilihan, hal ini menunjukkan kedewasaan karakter masing-masing pihak dalam pemilihan calon-calon yang nantinya mampu memimpin ISI Denpasar kedepannya.
“Harapan kami selaku civitas akademik dilingkungan ISI Denpasar, semoga proses pemilihan bakal calon rektor untuk periode ini berjalan lancar tanpa halangan, siapapun yang terpilih semoga bisa membawa nama ISI Denpasar semakin berjaya dan berkibar baik di tingkat nasional maupun internasional”, ungkap salah satu staf pengajar yang ditemui di lingkungan ISI Denpasar.
Selanjutnya nama-nama calon rektor yang terpilih, akan dikirim ke Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia, untuk selanjutnya ditinjak lanjuti mengenai proses final pemilihannya. Semoga apa yang diharapkan oleh seluruh civitas akademik ISI Denpasar agar proses ini berlangsung lancar dan tertib akan terwujud.

Berita Terkini

Kegiatan

Pengumuman

Artikel

KOMERSIALISASI PADA SENI PERTUNJUKAN BALI

Kiriman : Dr. Kadek Suartaya, S.S.Kar., M.Si. Abstrak Dinamika zaman yang terkait dengan gelombang transformasi budaya memunculkan perkembangan, pergeseran dan perubahan terhadap sendi-sendi kehidupan masyarakat Bali. Spesialisasi pada suatu bidang tertentu melahirkan...

Loading...