UJIAN AKHIR MAHASISWA PASCASARJANA ISI DENPASAR

Jun 11, 2015 | Berita

Nama : Ida Ayu Ratih Wagiswari

Nim :201321019

Minat :Penciptaan Seni

Telah melaksanakan Ujian Tugas Akhir Karya dengan Judul “Legu gondong” bertempat di pantai Merta Sari, Sanur-Bali. Pada hari: Kamis tanggal Dua Puluh Delapan bulan Mei tahun Dua Ribu Lima Belas, yang dibimbing oleh pembimbing utama: Dr. I Gede Arya Sugiartha, SSKar., M.Hum. Pembimbing Pendamping: I Ketut Sariada, SST, M.Si serta dewan penguji yang terdiri dari dosen Pascasarjana ISI Denpasar yaitu: 1) Dr. I Gusti Ayu Srinatih, SST., M.Si. 2) Dr. Ni Made Wiratini, SST.,MA. 3) I Gede Oka Surya Negara, SST., M.Sn.

Sinopsis Ujian Tugas Akhir Dramatari Legu Gondong

” Dikisahkan di Gria Jero Agung, Desa Intaran Sanur tersebutlah sepasang calon diksa yang akan melakukan upacara pediksan untuk menjadi pendeta. serangkaian upacara pediksan tersebut diharuskan melaksanakan ritual nyeda raga (mati suri) kepada kedua calon pendeta. seketika itu juga calon pendeta laki-laki tidak bisa kembali bernafas dan dinyatakan telah meninggal. kecurigaan terjadi kepada calon pendeta perempuan karena dianggap menganut ilmu hitam dan membunuh calon pendeta laki-laki tersebut. merasa tidak melakukannya calon pendeta perempuan ini membela diri dan memohon agar tidak terjadi kecurigaan terhadap dirinya. namun pergunjingan di tengah masyarakat pun terjadi dan memfitnah bahwa calon pendeta perempuanlah pelakunya. merasa dirinya di fitnah oleh masyarakat, maka calon pendeta perempuan ini merasa marah dan ia pun benar-benar akan menganut ilmu Darma Weci sebagai ilmu hitam untuk membalas dendam fitnah tersebut kepada masyarakat Intaran. Di dapatlah ilmu Darma Weci tersebut berdasarkan panugrahan di Pura Dalem Blanjong berupa panugrahan Legu Gondong. saat itu tiba, maka terjadilah kekacauan, wabah penyakit, kematian, dan perkelahian antar masyarakat. untuk menghentikannya warga segera menemui Raja Kesiman untuk mendapatkan petunjuk. Sang Raja kesiman pun memberikan titah agar diadakan ritual pemelastian ke laut untuk menetralisir kekuatan Legu Gondong tersebut.”

Berita Terkini

Kegiatan

Pengumuman

Artikel

KOMERSIALISASI PADA SENI PERTUNJUKAN BALI

Kiriman : Dr. Kadek Suartaya, S.S.Kar., M.Si. Abstrak Dinamika zaman yang terkait dengan gelombang transformasi budaya memunculkan perkembangan, pergeseran dan perubahan terhadap sendi-sendi kehidupan masyarakat Bali. Spesialisasi pada suatu bidang tertentu melahirkan...

Loading...